Sasaran Mutu Universitas ‘Aisyiyah Yogyakarta adalah sebagai berikut :

  1. Capaian kompetensi nilai-nilai keislaman mahasiswa sesuai dengan faham Muhammadiyah dengan nilai baik minimal 90% per tahun.
  2. Mahasiswa menyelesaikan studi tepat waktu 98% per tahun.
  3. Tingkat kelulusan first taker uji kompetensi 97% per periode ujian.
  4. Lulusan berkarya sesuai kompetensi dengan masa tunggu kurang dari 4 bulan.
  5. Lulusan yang menjadi entrepreneur minimal 10%.
  6. Prestasi mahasiswa di tingkat nasional minimal 32 prestasi per tahun.
  7. Partisipasi mahasiswa di tingkat internasional minimal 16 prestasi per tahun.
  8. Institusi terakreditasi A oleh BAN PT.
  9. Program studi terakreditasi A minimal 25%.

10. Program studi terakreditasi internasional minimal 25%.

11. Jumlah penelitian berwawasan kesehatan yang menjadi rujukan pemecahan masalah minimal 3 per tahun.

12. Publikasi karya ilmiah dosen pada jurnal nasional minimal 50 artikel per tahun.

13. Publikasi internasional dosen 75 artikel per tahun.

14. Dosen tetap pendidikan S3 minimal 5%.

15. Dosen tetap mempunyai jabatan lektor minimal 20%.

16. Jumlah penelitian berwawasan kesehatan yang diaplikasikan pada kegiatan pengabdian kepada masyarakat minimal 3 per tahun.

17.Jumlah community development kemitraan dengan Persyarikatan Muhammadiyah/ ’Aisyiyah minimal 1 per tahun.

18. Jumlah kegiatan pengabdian kepada masyarakat untuk pemberdayaan perempuan minimal 3 per tahun.

19. Policy paper tentang pemikiran Islam Berkemajuan minimal 10 per tahun.